Penghargaan Karya Jurnalistik Copa Dji Sam Soe Indonesia 2007

Deadline : 31 Januari 2008

Sebagai bentuk apresiasi kepada para jurnalis dalam mendukung perkembangan olahraga sepak bola di Indonesia khususnya pada pelaksanaan turnamen Copa Dji Sam Soe Indonesia 2007, Dji Sam Soe bermaksud mengadakan Penghargaan Karya Jurnalistik Copa Dji Sam Soe Indonesia 2007. Penghargaan ini terbuka untuk semua jurnalis media cetak dan online di seluruh Indonesia

Penghargaan jurnalistik Copa Dji Sam Soe Indonesia 2007 yang bertema “Indonesia Satu Dalam Copa Dji Sam Soe” ini akan diseleksi oleh para juri-juri yang berkompeten.

KRITERIA PENILAIAN UMUM :

  • Orisinalitas ide tulisan dan foto
  • Memberikan ide-ide yang inspiratif dan masukan yang membangun terhadap perkembangan olahraga sepak bola di tanah air.
  • Memberikan laporan yang akurat dan berimbang (cover both side story).
  • Memiliki teknik menulis atau fotografi yang baik, serta mampu menggambarkan suasana dari kegiatan yang dilaporkannya, dengan mengetengahkan unsur tema Indonesia Satu Dalam Copa Dji Sam Soe, khususnya berbagai kegiatan dalam rangkaian turnamen Copa Dji Sam Soe Indonesia 2007.

KRITERIA PENILAIAN KHUSUS :

Kategori Artikel Berita

  • Karya artikel berita menyampaikan pesan yang informatif, humanis, dan mengangkat sisi-sisi fair play dan solidaritas baik dalam pertandingan maupun di luar pertandingan untuk memotivasi kemajuan sepak bola Indonesia dalam tema “Indonesia Satu dalam Copa Dji Sam Soe”.
  • Harus didukung oleh fakta, analisa dan bukti yang akurat.
  • Menggunakan bahasa yang mudah dimengerti, sederhana, jelas, baik dan benar sesuai dengan karakter media terkait.
  • Tulisan harus menyebutkan nama acara secara resmi dan benar sesuai kaidah jurnalistik.

Kategori Foto Berita

  • Kesesuaian karya foto berita dengan tema “Indonesia Satu dalam Copa Dji Sam Soe” dimana mampu mengangkat sisi-sisi fair play dan solidaritas baik dalam pertandingan maupun di luar pertandingan.
  • Karya foto berita harus kreatif dan dapat menggugah perasaan.
  • Caption foto berita harus menyebutkan nama acara secara resmi dan benar sesuai kaidah jurnalistik.
  • Karya asli foto berita dikirimkan dengan tidak diperkenankan melakukan manipulasi digital yang dapat merubah bentuk asli foto. Proses pencitraan yang diperkenankan hanyalah sejauh koreksi warna, burning dan dodging. Di luar ketentuan tersebut, karya foto berita dinyatakan gugur.

KETENTUAN LOMBA

  1. Penghargaan ini khusus diperuntukkan bagi jurnalis media cetak dan online di seluruh Indonesia.
  2. Pendaftaran karya pada ajang penghargaan ini dilakukan melalui website www.djisamsoe. com/karyajurnali stikcopa.
  3. Karya Artikel Berita dan Foto Berita yang diikutsertakan harus telah dipublikasikan di media dimana jurnalis bekerja, dalam periode berlangsungnya turnamen Copa Dji Sam Soe Indonesia 2007 (Mei 2007-Januari 2008).
  4. Semua Karya Artikel Berita dan Foto Berita yang dilombakan dikirimkan melalui www.djisamsoe. com/karyajurnali stikcopa, dengan memasukan juga karya tulisan artikel asli (dalam MS Word) dan karya foto asli (format JPEG, tanpa edit).
  5. Peserta dapat mengirimkan lebih dari satu karya Artikel Berita dan Foto Berita.
  6. Semua karya diterima paling lambat 31 Januari 2008.
  7. Semua karya yang telah dikirimkan menjadi hak Panitia.

KETENTUAN PENJURIAN

  1. Dewan juri merupakan Senior Jurnalis dari berbagai media di Indonesia yang berkompeten.
  2. Masing-masing kategori, akan dipilih 5 Karya Jurnalis terbaik  
  3. Pemenang akan diumumkan secara resmi pada acara Malam Penganugrahan ”Karya Jurnalistik Terbaik Copa Dji Sam Soe Indonesia 2007” pada Februari 2008.
  4. Keputusan Juri dan Panitia adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

PENGHARGAAN

Kategori Foto Berita Terbaik

5 Karya Foto Berita terbaik berhak atas hadiah uang masing-masing sebesar Rp 5.000.000,-

Kategori Artikel Berita Terbaik

5 Karya Artikel Berita terbaik berhak atas hadiah uang masing-masing sebesar Rp 5.000.000,-

Persyaratan bagi Karya Jurnalistik Jika Dikirimkan via Pos

  • Karya dikirimkan ke PO BOX 4333 JKTM 12700, dengan mencantumkan tulisan pada pojok kiri atas amplop, ”Penghargaan Karya Jurnalistik Copa Dji Sam Soe Indonesia 2007”.
  • Setiap karya artikel berita dan foto berita yg dilombakan dikirimkan dalam bentuk hardcopy (klipping artikel berita dan foto berita) dengan mencantumkan keterangan pemuatan artikel berita dan foto berita yang meliputi nama media, judul artikel berita atau foto berita, tanggal pemuatan, halaman & kolomnya. Harap sertakan juga fotokopi KTP, ID Press dan hardcopy karya tulisan artikel asli (MS Word) atau foto asli (tanpa edit).
  • Pengiriman karya ditutup pada 24 Januari 2008 cap pos.

Sumber : http://www.djisamsoe.com/?opt=community&type=sepakbola&show=formulir

Tinggalkan komentar